8 Februari 2025

LPPL Radio Abdi Persada 104,7 FM

Bergerak Untuk Banua

Gubernur Kalsel Ajak Seluruh ASN Aktif Tangani Karhutla dan Kekeringan

2 min read

Gubernur Kalsel Sahbirin Noor usai memimpin apel mitigasi bencana

BANJARBARU – Gubernur Kalimantan Selatan, mengajak seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, untuk berperan aktif dalam Upaya mitigasi Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), dan Kekeringan. Hal ini disampaikan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor, saat memimpin apel mitigasi bencana karhutla) dan kekeringan, di halaman Kantor Setdaprov Kalsel pada Sabtu (9/9).

Sahbirin Noor menyampaikan, seluruh ASN harus bersatu dalam semangat gotong royong, dan peduli terhadap sesama. Dirinya juga mengajak seluruh ASN di lingkungan pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, untuk berperan aktif dalam Upaya mitigasi, dan tentunya memiliki peran penting dalam melindungi dan membantu masyarakat. Musim kemarau panjang telah menimbulkan berbagai dampak negatif bagi masyarakat, salah satunya Karhutla dan kekeringan, Oleh karena itu sebagai bagian dari upaya menanggulangi musibah tersebut, ASN harus hadir di tengah-tengah masyarakat.

“Dalam situasi seperti ini, kita tidak boleh hanya berbicara, tetapi kita harus bertindak,” ungkap Sahbirin Noor.

Selain menghimbau untuk hadir ditengah-tengah masyarakat, gubernur juga meminta mereka, untuk siap mendatangi lokasi-lokasi yang terdampak kekeringan, dan harus memastikan pasokan air bersih bagi rakyat yang terkena dampak kekeringan.

“Saya juga menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat, untuk bergotong royong membersihkan semak belukar yang ada di sekitar area masing-masing, dalam upaya pencegahan kebakaran,” lanjut Sahbirin Noor.

Dalam mengantisipasi terhadap potensi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) dan kekeringan di Provinsi Kalsel, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan siap menurunkan alat-alat berat. Persiapan alat-alat berat dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, merupakan langkah tindakan pencegahan, yang harus dilakukan secara proaktif. dengan adanya alat-alat berat yang siap sedia, akan dapat lebih cepat dan efektif dalam mengatasi situasi darurat.

“Saya juga menghimbau kepada Kabupaten-Kota di banua ini,untuk ikut bergerak aktif menangani karhutla,” tutupnya. (MRF/RDM/RH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Abdi Persada | Newsphere by AF themes.