Warga Banjarmasin Minta Pasar Murah Lebih Sering Digelar
1 min readBanjarmasin – Warga kota Banjarmasin meminta agar operasi pasar atau pasar murah lebih sering digelar untuk membantu mereka dalam memenuhi kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.
Menurut Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Muhammad Lutfi Saifuddin, permintaan warga tersebut disampaikan ketika dirinya melaksanakan reses di jalan Simpang Jagung Kelurahan Pelambuan Kecamatan Banjarmasin Barat.
“Banyak sekali masukan yang saya terima, tidak jauh dari kebutuhan hidup dan ini terkait mahalnya bahan-bahan pokok sehingga warga mengharapkan lebih seringnya kita melaksanakan operasi pasar atau pasar murah di lingkungan sekitar, bukan hanya sesekali tapi rutin dilakukan,” jelasnya, Senin (29/1).
Selain itu, lanjut Lutfi, warga juga mengeluhkan susahnya mencari lahan untuk pemakaman (Alkah) yang memerlukan biaya cukup tinggi, bahkan ada yang mencapai harga jutaan untuk satu lubang. Oleh karena itu, ia berharap agar keluhan warga ini bisa mendapatkan perhatian serius dari pemerintah daerah.
“Sekarang ada yang harganya minimal Rp3 juta untuk satu lubang. Nah ini dirasakan sangat berat bagi masyarakat. Sehingga mungkin disini perlu kehadiran pemerintah untuk mengatasi keluhan masyarakat. Apalagi masalah yang terkait pemakaman ini adalah fardhu kifayah. Jadi, intinya tugas pemerintah ini sangat kita diperlukan, ” tambahnya. (NRH/RDM/APR)