18 Maret 2025

LPPL Radio Abdi Persada 104,7 FM

Bergerak Untuk Banua

RSGM Gusti Hasan Aman Kalsel Gelar Penyuluhan Pemeriksaan Gigi dan Mulut

2 min read

Salah satu anak yang diperiksa

BANJARMASIN – Guna memberikan edukasi sejak dini dalam merawat gigi dan mulut, Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) Gusti Hasan Aman Kalimantan Selatan, menggelar Penyuluhan dan Pemeriksaan di SDIT Ukhuwah Banjarmasin.

Direktur RSGM Gusti Hasan Aman Kalsel, Teguh Hadianto, pada Rabu (18/10) mengatakan, kegiatan ini rutin digelar untuk memberikan edukasi kepada para peserta didik, terutama yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar mulai dari kelas I – VI. Ia berharap, dengan diberikan penyuluhan dan pemeriksaan gigi, dapat tercipta sejak dini kesehatan gigi dan mulut hingga diusia tuanya.

Direktur RSGM Gusti Hasan Aman Kalsel, Teguh Hadianto

“Sebelum kami periksa, peserta didik akan diberikan penyuluhan terlebih dahulu,” katanya

Disampaikan Teguh, jumlah petugas yang melakukan penyuluhan dan pemeriksaan gigi, ada sebanyak 20 orang, yaitu terdiri dari dokter gigi didampingi perawat gigi, serta tim kesehatan. Terkait hasilnya akan disampaikan ke pihak sekolah, untuk nanti diberitahukan kepada orangtuanya masing-masing.

“Semoga setelah ini para peserta didik akan mengamalkan mulai dari cara menyikat gigi dengan benar, serta merawat kesehatan gigi dan mulut,” pinta Teguh

Sementara itu, Kepala SDIT Ukhuwah 2 Banjarmasin, Abdul Muhshi, menambahkan, selama ini pihaknya bekerjasama dengan Puskesmas terdekat, dalam memeriksakan kesehatan gigi dan mulut peserta didik. Hal ini merupakan baru pertama kalinya menjalin kerjasama, dengan Rumah Sakit Gigi dan Mulut Gusti Hasan Aman Kalimantan Selatan.

“Kegiatan ini akan digelar selama 6 Minggu, setiap hari Rabu dan Kamis, karena total jumlah keseluruhan siswa ada sebanyak 1.110 orang,” tutupnya

Foto bersama : Direktur RSGM Gusti Hasan Aman Kalsel beserta tim, dan Kepala SDIT Ukhuwah serta guru Banjarmasin

Untuk diketahui, Rumah Sakit Gigi dan Mulut Gusti Hasan Aman Provinsi Kalimantan Selatan bekerjasama dengan SDIT Ukhuwah dan SDIT Ukhuwah 2 Banjarmasin, menggelar Penyuluhan Pemeriksaan Kesehatan Gigi dan Mulut. Kegiatan dibuka secara resmi Direktur RSGM Gusti Hasan Aman Provinsi Kalimantan Selatan, Teguh Hadianto, didampingi jajaran direksi, dokter gigi, perawat, tim kesehatan dan Kepala SDIT Ukhuwah 2 Banjarmasin serta peserta didik, bertempat di Aula Sekolah Dasar Islam Terpadu Banjarmasin. (NHF/ RDM/RH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Abdi Persada | Newsphere by AF themes.