Karate Binaan Paman Birin, Berhasil Kirim 12 Atlet Ke PON Aceh – Sumut
1 min readBANJARMASIN – Cabang Olahraga (Cabor) Karate Provinsi Kalimantan Selatan dengan adanya pembinaan langsung dari Gubernur Kalsel Sahbirin Noor maka, olahraga tersebut berhasil meloloskan sebanyak 12 atlet pada ajang bergengsi di Tanah Air Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XXI di Aceh-Sumut.
“Berkat pembinaan yang luar biasa dari Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor, maka pada PON Tahun 2024 ini, pihaknya dapat meloloskan 12 atlet karate,” ungkap Pelatih Cabor Karate Kalsel Sayyid Muhammad Yusfiansyah, kepada sejumlah wartawan, baru baru tadi.
Menurut Yusfi, hasil ini merupakan peningkatan yang luar biasa, jika pada pelaksanaan PON sebelumnya, cabor Karate Kalsel hanya dapat meloloskan 2 atlet saja.
“Kami berharap ke 12 atlet karate Kalsel ini dapat meraih prestasi yang maksimal, pada ajang PON ke 21 Tahun 2024 di Aceh dan Sumatera Utara,” ucapnya.
Dalam kesempatan tersebut, Karate Kalsel ditargetkan dapat meraih medali pada PON ke XXI Aceh-Sumut.
“Atlet karate Kalsel sudah sangat siap menghadapi PON ke 21 di Aceh dan Sumatera Utara ini, baik dari segi mental, fisik, serta lainnya,” ucap Yusfi.
Para atlet karate, tambahnya, sudah maksimal berlatih sehingga diharapkan dapat meraih prestasi melebihi pada pelaksanaan Pra PON Karate.
Seperti diketahui, pada saat Pra PON, karate Kalsel memperoleh 1 emas, 2 perak dan 1 perunggu dan diharapkan pada PON XXI bisa membawa medali yang lebih banyak lagi. (SRI/RDM/RH)