21 September 2024

LPPL Radio Abdi Persada 104,7 FM

Bergerak Untuk Banua

Sanggar Seni Rupa Sholihin Gelar Pameran Tunggal

2 min read

Salah satu pengunjung mahasiswi APU Malaysia Vera Permata Hati, saat melihat lukisan

BANJARMASIN – Sanggar Seni Rupa Sholihin, menggelar pameran tunggal seni lukis 9 – 19 Januari 2022, yang berlokasi di Taman Budaya Provinsi Kalimantan Selatan.

Anggota Sanggar M Syahriel M Noor, kepada Abdi Persada FM pada Rabu (12/1) menjelaskan, pameran tunggal seni lukis bertema “titik nadir” karya pelukis senior Nanang M Yus dari masa ke masa, yang mengambarkan berbagai macam cerita, mulai dari sisi kehidupan asli suku Banjar dalam berdagang menggunakan perahu kecil atau dikenal jukung, kemudian cara mendulang intan dan emas.

Anggota Sanggar Rupa Sholihin M Syahriel M Noor, saat memberikan komentarnya

“Pameran ini digelar selama 10 hari, dengan sebanyak 26 lukisan,” ucapnya

Ariel (sapaan akrabnya) mengatakan, bagi warga yang ingin menikmati karya seni lukis bisa langsung datang di Sanggar Seni Rupa Sholihin Taman Budaya Provinsi Kalimantan Selatan. Namun dengan tetap ketat menerapkan protokol kesehatan dimulai jam 10.00 – 18.00 WITA. Sasaran pengunjung tidak hanya pelajar, dan masyarakat umum namun juga kolektor.

Salah satu lukisan cara mendulang intan

“Selama empat hari digelar sudah dikunjungi sekitar 50 orang, terdiri dari pelajar dan masyarakat umum,” katanya

Sementara itu, salah satu pengunjung yang merupakan mahasiswi APU Malaysia Vera Permata Hati menilai, dari 26 karya seni lukis ini sangatlah bagus, menggambarkan cerita yang sesungguhnya kehidupan di kota seribu sungai bahkan menginspirasi. Terkait kondisi ruang pameran, sudah lebih baik mulai penataan lampu sehingga hasil swafoto memuaskan, ke depan nantinya perlu ditingkatkan lagi, dengan cara setiap lukisan diberi bingkai kaca serta semakin dipromosikan melalui media sosial, untuk semakin menambah tingkat kunjungan.

“Saya belum pernah mendatangi pasar terapung yang berada di Lok Baintan Kabupaten Banjar, dengan melihat lukisan ini akan kesana bersama teman-teman,” tutupnya. (NHF/RDM/RH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Abdi Persada | Newsphere by AF themes.