Lapak Pasar Wadai Ramadhan Tahun 2024 Akan Dimasukan ke APBD Kota Banjarmasin
1 min readBANJARMASIN – Pasar Wadai Ramadhan di Siring Menara Pandang Banjarmasin, merupakan wisata kuliner pada saat Bulan Ramadhan berlangsung. Oleh karena itu, Pemerintah Kota Banjarmasin pada tahun depan, memasukkan lapak pedagang ke APBD Kota Banjarmasin.
Pasar Wadai Ramadhan dibuka oleh Walikota Banjarmasin Ibnu Sina dan dihadiri Wakil Walikota Arifin Noor pada Kamis Sore (23/3).
Dalam sambutannya Ibnu mengatakan, Pasar Wadai Ramadhan ini, merupakan wisata yang menarik pada bulan ramadhan.
“Pasar Wadai Ramadhan di Kota Banjarmasin saat ini dilaksanakan selama 30 tahun lamanya,” ungkap Ibnu.
Oleh karena itu, Ibnu berharap, semua pihak untuk dapat terus mendukung terselenggaranya pasar wadai ramadhan di Kota Banjarmasin.
Dalam kesempatan tersebut, Ibnu juga mengungkapkan, jika Lapak Pasar Wadai Ramadhan pada tahun 2024 akan dimasukan ke dalam, Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kota Banjarmasin.
“Setiap tahun pada saat pelaksanaan Pasar Wadai Ramadhan, Pemerintah Kota Banjarmasin tidak menyediakan anggaran untuk lapak pedagang,” jelasnya.
Lapak tersebut, lanjut Ibnu, dikelola oleh pihak paguyuban Pasar Wadai Ramadhan Kota Banjarmasin.
Namun, untuk tahun depan akan dimasukan ke dalam lapak dianggarkan ke dalam APBD Kota Banjarmasin.
“Sehingga tidak adalagi menimbulkan polimik yang mengatakan, Pemerintah Kota Banjarmasin melakukan pemungutan lapak pedagang tersebut,” ucap Ibnu. (SRI/RDM/RH)