19 Februari 2025

LPPL Radio Abdi Persada 104,7 FM

Bergerak Untuk Banua

Dinkes Banjarmasin Mengajukan Kembali Permintaan Vaksin ke Dinkes Provinsi Kalsel

1 min read

Vaksinasi anak usia 6-11 tahun

BANJARMASIN – Stok vaksinasi COVID-19 di Kota Banjarmasin saat ini semakin berkurang, ditambah saat ini pelaksanaan vaksinasi anak usia 6 – 11 tahun mulai berjalan. Oleh karena itu, Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin mengajukan kembali, permintaan pasokan vaksin kepada Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan.

“Untuk ketersediaan stok vaksin di Kota Banjarmasin mulai berkurang. Oleh karena itu, kami kembali mengajukan permohonan permintaan pasokan vaksin kepada Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan,” ungkap Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin Machli Riyadi, kepada sejumlah wartawan, baru-baru tadi.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin Machli Riyadi

Menurut Machli, pengajuan pihaknya sebanyak 25 ribu vaksin kepada Dinkes Provinsi Kalsel.

Dalam kesempatan tersebut, Machli juga mengatakan, Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin menargetkan 71.000 anak usia 6 – 11 tahun di vaksin COVID-19.

“Untuk target vaksinasi COVID-19, untuk anak usia 6 sampai 11 tahun di Kota Banjarmasin, ditarget sebanyak 71 ribu anak,” ujarnya.

Menurut Machli, untuk mengejar target tersebut pihaknya bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin.

“Dinas Pendidikan tersebut yang akan menggerakkan sekolah sekolah, dan mensosialisasikan kepada orang tua siswa mereka, agar mau bervaksin,” ucap Machli. (SRI/RDM/RH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Abdi Persada | Newsphere by AF themes.