3 Mei 2024

LPPL Radio Abdi Persada 104,7 FM

Bergerak Untuk Banua

37 Sekolah di Kalsel Raih Adiwiyata dari Gubernur

2 min read

Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor (peci) saat menyerahkan piagam Adiwiyata kepada salah satu sekolah terpilih

BANJARBARU – Sebanyak 37 sekolah se Kalimantan Selatan mulai dari tingkat dasar hingga menengah yang dinilai tekun dan peduli pada lingkungan, meraih penghargaan Adiwiyata tingkat provinsi.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor, di halaman kantor Dinas Lingkungan Hidup (DLH) provinsi Kalimantan Selatan, Senin (13/12).

“Ini adalah langkah besar dan bukti nyata kecintaan kita terhadap lingkungan dimana kita berkegiatan, sehingga kelestariannya tetap terjaga,” ucap Gubernur yang akrab di sapa Paman Birin dalam sambutannya.

Adiwiyata sendiri menurutnya, merupakan salah satu wujud kepedulian terhadap lingkungan terutama di sekolah. Sehingga untuk mewujudkan kepedulian dan kebudayaan siswa terhadap lingkungan, dapat diwujudkan dengan visi misi kebijakan dan kurikulum berbasis lingkungan.

“Contoh kecilnya seperti menyediakan tong sampah terpilah organik dan non organik dengan disertai sosialisasi setiap kalinya kepada siswa,” ungkapnya.

Dengan belajar sekaligus praktek langsung di sekolah oleh para siswa, dinilainya dapat menjadi investasi jangka panjang bagi kelestarian lingkungan di Kalimantan Selatan.

“Harapan besarnya adalah para siswa mampu merealisasikannya di rumah masing masing, dan mereka menjadi penerus yang paham dan mengerti bagaimana merawat sumber daya alam yang kita miliki saat ini,” harapnya.

Sementara itu Kepala Dinas Lingkungan Hidup provinsi Kalimantan Selatan, Hanifah Dwi Nirwana, mengatakan Adiwiyata ini merupakan bentuk penghargaan terhadap para tenaga pendidik yang telah melakukan pembinaan terhadap muridnya.

“Kegiatan ini sangat penting untuk memotivasi, karena bagaimanapun juga anak usia sekolah ini sangat strategis untuk ditanamkan kepeduliannya terhadap lingkungan,” ucapnya.

Hanifah menjelaskan, kriteria penilaian terhadap sekolah Adiwiyata tidak hanya sebatas pengelolaan sampah dan penghematan energi saja. Melainkan juga menciptakan lingkungan hijau guna memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar sekolah.

“Apabila aksi ini dilakukan secara masif oleh seluruh anak didik termasuk keluarganya, maka lingkungan Kalsel akan menjadi lebih baik” pungkasnya. (TR21-01/RDM/RH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Abdi Persada | Newsphere by AF themes.