24 Januari 2025

LPPL Radio Abdi Persada 104,7 FM

Bergerak Untuk Banua

Dispar Kalsel Apresiasi Pelaku Pariwisata Bentuk Paket Wisata

1 min read

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Selatan, Muhammad Syarifuddin

BANJARMASIN – Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Selatan, mengapresiasi para pelaku pariwisata membentuk paket wisata.

Menurut Menurut Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Selatan Muhanmad Syarifuddin, kepada wartawan belum lama tadi, adanya langkah gabungan dari para pelaku pariwisata diantaranya Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia (ASITA), Persatuan Hotel Restoran Indonesia ( PHRI), dan Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI), membentuk paket wisata, sangatlah tepat dalam memajukan destinasi di seluruh kabupaten dan kota.

“Dalam pekan ini, paket wisata itu akan diluncurkan, rencananya di salah satu moll terbesar,” katanya.

Syarifuddin menjelaskan, dengan adanya paket wisata, akan memudahkan para wisatawan berkunjung ke destinasi wisata yang ingin dipilih, terutama di 13 kabupaten dan kota, baik wisata religi, susur sungai, keindahan alam hingga berbelanja produk khas Kalsel, agar geliat pengunjung semakin ramai, dan roda ekonomi akan bangkit kembali, setelah sebelumnya mengalami keterpurukan sejak pandemi tahun 2020 lalu.

“Para wisatawan dan pihak pengelola wisata, tentulah tetap ketat menerapkan protokol kesehatan,” pintanya.

Lebih lanjut Syarifuddin menyampaikan, saat ini sebagian besar pelaku pariwisata sudah mengikuti program vaksin COVID-19 yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah, dengan demikian para pengunjung tidak  perlu khawatir untuk berwisata di kalimantan selatan. Selain itu para pelaku pariwisata menerapkan sapta pesona dengan tujuh konsep, yaitu keamanan, ketertiban,  kebersihan, kesejukan, keindahan, keramahan dan kenangan.

“Para pengelola destinasi wisata di Banua, juga telah menerapkan anjuran dari Kementerian Pariwisata Ekonomi dan Kreatif yaitu CHSE, sejak September 2020 lalu,” tutupnya. (NHF/RDM/RH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Abdi Persada | Newsphere by AF themes.