9 Februari 2025

LPPL Radio Abdi Persada 104,7 FM

Bergerak Untuk Banua

Dispar Kalsel Siapkan Tour De Loksado

1 min read

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Selatan, Muhammad Syarifuddin

BANJARMASIN – Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Selatan menyiapkan tour de loksado dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat.

Suasana audiensi dengan Pj Gubernur Kalsel pada Selasa (3/8), terkait persiapan tour de loksado

Menurut Kepala Dinas Pariwisata Kalimantan Selatan Muhammad Syarifuddin, kepada wartawan pada Rabu (4/8) diruang kerjanya mengatakan, kegiatan tour de loksado dengan cara menerapkan prokes ketat, dari awal hingga akhir. Jumlah peserta dibatasi hanya 150 orang, nantinya diatur jarak antar per 25 orang dengan waktu 1 jam, agar tidak menimbulkan kerumunan.

“Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan dan arahan Pj Gubernur Kalsel, dalam kegiatan tour de loksado,” ucapnya.

Syarifuddin menjelaskan, tour de Loksado merupakan event ketiga digelar setelah tahun 2018 dan 2019. Sedangkan tahun 2020 ditiadakan karena pandemi COVID-19.

Kemudian tahun 2021 akan digelar pada 15 Agustus 2021. Kegiatan ini merupakan event pariwisata dipadukan olahraga dengan tujuan mempromosikan tempat wisata Loksado.

“Event tour sepeda terbesar di Kalsel, digelar menjelang hari ulang tahun RI ke 76 tahun dan HUT Provinsi Kalsel ke 71 tahun,” katanya.

Sementara itu, Penjabat Gubernur Kalimantan Selatan Safrizal ZA, meminta sebelum memasuki area start, para peserta bergiliran melakukan pengukuran suhu tubuh dan swab test. Selain itu juga panitia diminta untuk mengatur jarak start peserta minimal 2 meter.

“Kita minta seluruh peserta dan panitia akan benar-benar disiplin prokes,” tutupnya.

Untuk diketahui, dalam rangkaian kegiatan, juga digelar lomba foto dan video wonderfull loksado, dari para peserta untuk semakin gencar mempromosikan keindahan dan pesona Loksado tersebut. (NHF/RDM/RH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Abdi Persada | Newsphere by AF themes.