Forum Anak Daerah Kabupaten Banjar Temui Bupati
1 min readBANJAR – Bupati Banjar Saidi Mansyur, menerima audiensi dari Forum Anak Daerah setempat di Mahligai Sultan Adam Martapura, Jumat (30/7).
Audiensi ini dilakukan dalam rangka menyampaikan Visi dan Misi serta agenda dan prestasi yang sudah diraih oleh Forum Anak Daerah kabupaten Banjar didampingi Kepala Dinas Perlindungan Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Siti Hamidah.
Dalam audiensi tersebut Ketua Forum Anak Daerah Banjar Muhammad Faruq, menjelaskan maksud dan tujuan kedatangannya yaitu agar suara mereka dapat didengar langsung oleh orang nomor 1 di kabupaten Banjar ini.
“Karena dari Forum Anak sendiri sudah menyusun suara anak di kabupaten Banjar dan kami juga punya usulan dan harapan untuk kabupaten Banjar agar menjadi lebih baik kedepannya dari sudut pandang anak-anak,” ucap ketua Forum yang bersekolah di MAN 4 Banjar ini.
Faruq juga berharap kedepannya ada dukungan dari pemerintah kabupaten disetiap kegiatan yang diselenggarakan oleh pihaknya.
“Harapannya setiap kegiatan kami difasilitasi, baik dari segi koordinasi maupun pendanaan dan lain sebagainya,” ucapnya lagi.
Selain itu ditambahkan Faruq, pihaknya mengharap agar pemerintah dapat menyediakan ruang sekertariat untuk mereka berkegiatan.
“Sementara kami masih melakukan kegiatan di kantor Dinas P2KBP3A. Namun karena kantornya masih direnovasi, kita melakukan kegiatannya di Aula Dinas tersebut,” paparnya.
Untuk diketahui, Forum Anak Daerah kabupaten Banjar merupakan organisasi anak di bawah naungan Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A). Dimana forum anak ini berperan sebagai Pelopor dan Pelapor, serta berpatisipasi dalam pembangunan dan menyampaikan aspirasi anak khususnya di kabupaten Banjar. (TR21-01/RDM/RH)