18 Februari 2025

LPPL Radio Abdi Persada 104,7 FM

Bergerak Untuk Banua

PPKM Level IV, Kebun Raya Banua Kembali Ditutup Untuk Umum

2 min read

Gerbang utama Kebun Raya Banua juga ditutup selama pelaksanaan PPKM Level IV, di Kota Banjarbaru.

BANJARBARU – Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level IV di Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, kembali menyebabkan sektor wisata Kebun Raya Banua di wilayah ini terpaksa harus ditutup.

Lokasi di pintu utara di kawasan wisata Kebun Raya Banua ditutup

Kepala UPTD Kebun Raya Banua Agung Sriyono mengatakan sebelum naik ke level IV yakni di level III, pihaknya telah bersiap-siap untuk menutup kunjungan di Kebun Raya Banua bagi umum. Sehingga, setelah berstatus naik, maka, wisata ini telah resmi ditutup sementara.

Kepala UPTD Kebun Raya Banua, Agung Sriyono

“Melihat situasi kondisinya bahwa Banjarmasin – Banjarbaru berada distatus level III dan sekarang diketahui sudah di level IV, jadi pada saat masuk di level III kami pun telah bersiap-siap untuk menutup sementara KRB,” ujarnya kepada Abdi Persada FM, Senin (26/7).

Ditutup sementaranya Kebun Raya Banua, Agung menyebutkan pihaknya sudah menerima surat edaran yang dikeluarkan oleh kepala daerah yakni Pj Gubernur Kalimantan Selatan selaku pengambil kebijakan dan keputusan.

“Sebelumnya kami telah mendapatkan surat edaran ini, tujuannya adalah selain mendukung adanya PPKM level IV ini, pencegahan klaster penyebaran setidaknya dapat dihindari,” paparnya.

Meskipun jumlah pengunjung diakui tidak begitu membludak sebelum adanya pandemi COVID-19, dia mengungkapkan langkah ini sebagai bentuk mencegah terjadi lonjakan penularan.

“Walaupun yang datang tidak begitu banyak, tetapi, mengantisipasi itu perlu dilakukan,” ucapnya.

Selain itu, dirinya memaparkan ditutupnya sementara wisata Kebun Raya Banua (KRB) untuk pengunjung umum, sebagai bentuk dukungan pihaknya kepada pemerintah agar lonjakan kasus COVID-19 dapat kembali menurun dan berharap keadaan ini kembali normal.

“Inilah bentuk dukungan kami kepada pemerintah agar pandemi ini dapat segera berakhir,” pungkasnya. (RHS/RDM/RH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Abdi Persada | Newsphere by AF themes.