Dislautkan Kalsel Peringati Hari Ikan Nasional Dengan Undang Anak Yatim
1 min read
BANJARBARU – Dinas kelautan dan perikanan (Dislautkan) Provinsi Kalimantan Selatan mengikuti puncak peringatan hari ikan nasional (HARKANNAS) di aula Dislautkan, Kamis (26/11).
Peringatan yang digelar sejak jam 09.00 WIB ini dilaksanakan secara daring seluruh Indonesia dengan rangkaian acara makan ikan serentak dari 34 Provinsi, Live zoom pameran produk perikanan dari 34 Provinsi, Launching Aplikasi Gemar Ikan, Masak Ikan bersama, Talkshow “Ikan untuk Indonesia Maju” serta konser Ikan.
Peringatan juga diisi dengan penyampaian berbagai produk olahan berbahan ikan dari masing-masing provinsi. Kalsel sendiri menampilkan beberapa produk olahan seperti empek-empek, amplang hingga kerupuk.

Plt. Kepala Dislautkan Muhammad Fadhli, saat mendapat giliran untuk berbicara melalui daring menyampaikan, bahwa peringatan diisi dengan menghadirkan anak yatim untuk makan secara bersama-sama sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.
“Ini hanya sebagian yang bisa kita hadirkan, mengingat masih dalam masa pandemi COVID-19, padahal masih banyak anak yatim yang perlu juga untuk makan ikan,” ungkapnya.
Fadhli juga menyebut, partisipasi Kalsel dalam peringatan HARKANNAS ini dalam rangka pemecahan rekor MURI makan ikan bersama serentak seluruh Indonesia.
“Kami memilih untuk bersama anak yatim. Karena makan itu sehat. Makan ikan itu kuat. Makan ikan itu cerdas. Maka makan itu yes-yes-yes,” ujarnya sembari diiringi oleh tamu undangan yang merupakan anak yatim ini. (ASC/RDM/RRF)